Skripsi Ekonomi
Pengaruh kualitas audit, komite audit, dan audit tenur terhadap integritas laporan keuangan
PENGARUH KUALITAS AUDIT, KOMITE AUDIT, DAN
AUDIT TENUR TERHADAP INTEGRITAS
LAPORAN KEUANGAN
Ranthy Noviasari
Abstrak
Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh kualitas audit, komite audit, dan
audit tenur terhadap integritas laporan keuangan pada perusahaan sektor industri
pertanian dan pertambangan di Indonesia. Variabel independen yang digunakan
pada penelitian ini adalah kualitas audit, komite audit, dan audit tenur. Variabel
dependen yang digunakan pada penelitian ini adalah integritas laporan keuangan
yang diukur dengan konservatisme, dengan tahun penelitian selama 2011 – 2013.
Sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah perusahaan industri pertanian
dan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Sampel diambil
berdasarkan purposive sampling method. Total perusahaan pertanian dan
pertambangan yang dijadikan sampel penelitian adalah sebanyak 18 perusahaan.
Penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil dari penelitian
ini menunjukkan bahwa kualitas audit, dan komite audit tidak memiliki pengaruh
yang signifikan terhadap integritas laporan keuangan, sedangkan audit tenur
memiliki pengaruh yang signifikan terhadap integritas laporan keuangan.
Kata Kunci : Kualitas Audit, Komite Audit, Audit Tenur
Tidak tersedia versi lain