Text
Prinsip hukum pelayanan perizinan terpadu di Indonesia
Buku ini menurut ritme waktunya tersuguhkan melalui penerbitan yang didiskusikan secara intens dan bermula dari Disertasi pada saat penulisnya menempuh Pendididkan Doktor Ilmu Hukum di Program Doktor, Fakultas Hukum Universitas Airlangga dengan judul Prinsip Hukum Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (PTSP). Mengingat pembahasannya yang mendasar dan mengais pengertian yang sangat fundamental, karena menyangkut selisik norma nan filosofis, maka naskah ini mengkristal dalam topik Prinsip Hukum Pelayanan Perizinan Terpadu di Indonesia. Gerak penelaahan di dalamnya tentu mendasarkan diri pada perspektif yuridis-filosofis yang mengungkap skema perizinan secara prinsipiel, baik terhadap Pelayanan Perizinan Terpadu yang satu atap maupun yang satu pintu. Keduanya diberi ruang pengkajian meski dalam porsi yang berbeda, tetapi dalam optik yang proporsional.
Tidak tersedia versi lain