Text
Metodologi penelitian kuantitatif
Penelitian kuantitatif mengacu pada pandangan filosofis positivisme. Filosofi positivisme memandang bahwa fenomena dalam penelitian dapat diklasifikasikan, relatif tetap, konkrit, dapat diamati, diukur, dan hubungan gejala bersifat kausal. Penelitian merupakan salah satu cara untuk mengembangkan ilmu pengetahuan. Oleh karena itu, suatu penelitian harus dapat direplikasi oleh peneliti lain atau peneliti selanjutnya, agar hasil penelitian tersebut dapat terus dikaji perbedaan dan perkembangannya. Penelitian kuantitatif menekankan pada pengujian teori dengan mengukur variabel penelitian dengan angka-angka dan menganalisis data dengan menggunakan prosedur statistik. Penelitian ini menggunakan pendekatan deduktif yang bertujuan untuk menguji hipotesis. Penelitian kuantitatif juga menggunakan paradigma tradisional, positivistik, eksperimental, atau empiris. -Penulis
Tidak tersedia versi lain