Text
Akuntansi manajemen
Menurut Fallis (2013), akuntansi manajemen artinya menyediakan sistem informasi manajemen yang akurat dan andal untuk perencanaan dan pengendalian kegiatan. Selain itu, metode akuntansi manajemen harus dapat beradaptasi dengan lingkungan bisnis perusahaan. Tim manajemen ini bertanggung jawab untuk memanfaatkan berbagai sumber daya yang tersedia bagi perusahaan untuk mencapai tujuan perusahaan. Proses manajemen dilakukan melalui aktivitas-aktivitas berikut ini: 1) perencanaan (planning), 2) pengorganisasian (organizing), 3) pengarahan dan pemberian motivasi (directing/leading), dan 4) pengendalian (controlling). Euis Rosidah dan Medina Almunawwaroh (2019) berpendapat bahwa akuntansi manajemen adalah pengiriman informasi keuangan kepada manajemen organisasi (orang dalam) yang bertanggung jawab mengelola dan mengendalikan operasional organisasi. Akuntansi manajemen ditujukan untuk para manajer, sehingga ketika mempelajari akuntansi manajemen, perlu dipahami terlebih dahulu proses manajemen dan organisasi tempat manajer bekerja. Empat kepentingan dalam organisasi meliputi: 1) manajer keuangan, 2) manajer produksi, 3) manajer pemasaran, dan 4) pihak top manajemen.
Berikut Daftar Isi Buku Akuntansi Manajemen, diantaranya:
Peran, Sejarah, Dan Arah Akuntansi Manajemen
Dasar-Dasar Akuntansi Manajemen Dan Perilaku Biaya Aktivitas
Analisis Biaya Volume Laba
Pelaporan Segmen, Akuntansi Pertanggungjawaban, Dan Transfer Pricing
Pembuatan Keputusan Taktis
Manajemen Investasi
Biaya Kualitas Dan Produktivitas: Pengukuran Dan Pengendalian
Pengelolaan Biaya Lingkungan
Akuntansi Lean, Target Costing, Dan Balance Scorecard
Anggaran Fleksibel Varian Dan Pengendalian Manajemen
Isu-Isu Internasional Dalam Akuntansi Manajemen
Teknologi Digital, Tata Kelola, Dan Corporate Social Responsibility
Tidak tersedia versi lain