Text
Teori dan aplikasi manajemen operasi: menggunakan POM QM for windows ver 5.2
Buku Teori Dan Aplikasi Manajemen Operasi Menggunakan POM QM for Windows Ver 5.2 Buku Ilmu Komputer ini yang berjudul Buku Teori Dan Aplikasi Manajemen Operasi Menggunakan POM QM for Windows Ver 5.2 merupakan karya dari Rini Mulyani Sari dan Evan Nugraha. Buku ini menguraikan tentang Line Balancing untuk optimalisasi proses produksi demi mencapai efisiensi maksimal; Inventory Management untuk mempelajari strategi pengelolaan persediaan yang efektif untuk mengurangi biaya dan meningkatkan layanan pelanggan; Break Even/Cost-Volume Analysis untuk memahami hubungan antara biaya, volume, dan keuntungan dalam keputusan bisnis; Job Assignment untuk mengoptimalkan penugasan pekerjaan guna meningkatkan produktivitas; Queuing Theory untuk memberikan wawasan tentang pengelolaan antrean untuk meningkatkan kepuasan pelanggan; Model Transportasi untuk mengoptimalkan distribusi barang dengan biaya terendah; Scheduling untuk menjelaskan strategi penjadwalan yang efisien untuk berbagai tipe pekerjaan; Statistical Quality Control untuk memahami teknik-teknik pengendalian kualitas statistik untuk menjaga standar produk. Buku ini disajikan secara sistematis, menggunakan bahasa yang sederhana, dilengkapi dengan contoh aplikasi menggunakan POM QM for Windows Ver. 5.2, latihan, serta contoh kasus sehingga sangat sesuai untuk meningkatkan pengetahuan teoretis maupun keterampilan praktis bagi mahasiswa yang berguna dalam dunia kerja. Supaya lebih paham baca terlebih dahulu daftar isi Buku Ilmu Komputer terbaik ini.
Tidak tersedia versi lain