Text
Buku ajar nutrisi untuk kesehatan dan penyakit sistem saraf
Buku Kesehatan yang berjudul Buku Ajar: Nutrisi Untuk Kesehatan dan Penyakit Sistem Saraf merupakan karya Francisca A Tjakradidjaja. Hubungan antara nutrisi dan kesehatan sistem saraf semakin menarik perhatian dalam penelitian ilmiah modern. Nutrisi yang tepat memainkan peran penting dalam perkembangan, pertumbuhan, dan pemeliharaan fungsi optimal struktur sistem saraf, serta dalam pengaturan proses kognitif dan emosional. Nutrisi memengaruhi fungsi neurologis dan kognitif melalui pengaturan neurotransmiter dan sinyal saraf. Asupan nutrisi yang seimbang berkontribusi pada kesehatan otak dan fungsi kognitif yang baik, sementara kekurangan nutrisi dapat menyebabkan gangguan neurologis dan kognitif yang signifikan.
Tidak tersedia versi lain